Menyemangati Diri, Menaklukkan Tantangan



Minggu kedua bulan maret, aku mengikuti challenge Canva. Challenge yang diadakan oleh para pejuang di PCwF (Play Canva with Fun). Sebuah grup pecinta Canva yang berisi para wanita hebat. 


Tema yang diambil pada saat itu adalah "rumah tradisional". Dari dua puluh rumah yang direkomendasikan oleh Steadico seperti: rumah tradisional dari negara Indonesia, Korea, Jepang, Brazil, Arab, Italia, Australia, Native America, dan lain-lain. Kami diharuskan memilih salah satu saja. Untuk dikreasikan sesuai keinginan kita.


Mulanya aku begitu antusias  dan berniat memilih rumah tradisional Jepang. Tentu saja, karena aku menyukainya. Namun, rumah tersebut rupanya sudah dipilih oleh orang lain. Sehingga aku pun harus memilih opsi lain. 


Setelah meneliti dan melihat-lihat aku pun menjatuhkan pilihan pada rumah tradisional Suku Indian. Suku yang disebut sebagai penduduk pertama yang datang ke Amerika Utara itu. Alasannya sama, aku menyukainya. Sebenarnya pilihan keduaku adalah Korean House. Namun, nasib tidak berpihak padaku. Rumah itu juga sudah dipilih, sehingga aku harus memilih rumah lainnya. 


Dari pilihan itu, aku mengkreasikan Tepee atau disebut juga dengan Tipis. Rumah tradisional Suku Sioux dan suku lain dari daerah Great Plains. Tepee sendiri memiliki bentuk yang unik, yaitu berupa kerucut. Terbuat dari kulit bison yang diregangkan pada rangka kayu. Di bagian atasnya terdapat penutup yang bisa di buka. Agar asap pembakaran api unggun dalam Tepee bisa keluar.


Dari sini pun aku jadi tahu, suku Indian memiliki beberapa rumah tradisional yang unik dan menarik selain Tepee. Ada Wigman, Plank House, dan lain sebagainya. Bentuk rumah mereka rupanya dipengaruhi oleh pola hidup, tempat mereka bermukim, dan pekerjaannya.


Dari hasil kreasiku ini akhirnya terpilih menjadi juara dan memenangkan hadiah. Alhamdulillah, awalnya benar-benar tidak percaya. Karena semua kreasi teman-teman yang lain sangat keren dan luar biasa. Hasil ini menjadi semangat untukku. Semangat untuk terus belajar dan mencoba, apa pun tantangannya.



***

#30DWCJILID35

#DAY28


Komentar

Postingan Populer